Bisikbisik.id – Liga Primer Inggris memasuki pekan ke-11, persaingan dipapan atas dan tengah klasmen Liga Inggris mulai memanas. Terangkum hasi Liga Inggris pekan ke-11 pada, Sabtu (06/11/2021).
Southampton vs Aston Villa
Bertanding di stadion St Mary’s Southampton berhasil menang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal tersebut tercipta melalui Adam Amstrong di menit ke-3. Hasil ini membuat Southampton mengamankan tiga poin, Southampton berhasil naik ke urutan 13 klasmen Liga Inggris.
Sementara itu Aston Villa yang dalam 5 pertandingan terakhir nya di Liga Inggris kalah berturut-turut, harus turun ke peringkat 15 klasmen Liga Inggris.
Manchester United vs Manchester City
Derby Manchester pertama dimusim ini terjadi di Old Trafford Stadium markas setan merah. MU yang terus menunjukan performa buruknya, tumbang dimarkas sendiri dari Manchester City. Skor 0-2 mewarnai laga ini. Gol City tercipta melalui gol bunuh diri Baili di menit ke-7, dan Bernardo Silva di menit ke-45.
Hasil ini membuat pasukan The Citizen sementara berada diposisi ke-2 klasmen Liga Inggris, melewati Liverpool yang belum bertanding pada pekan ke-11.
Sementara itu Manchester United sementara berada diposisi ke-5 dengan 17 poin, posisi Manchester United kemungkinan akan turun, pasalnya Arsenal belum bertanding dipekan ke-11.
Chelsea vs Burnley
Sang pemuncak klasmen sementara Liga Inggris ditahan imbang oleh tamunya Burnley. Bertanding di Stamford Bridge markas The Blues, pasukan Tuchel harus puas dengan skor 1-1.
Gol semata wayang Chelsea tercipta melalui Kai Havertz di menit ke-33, Sementara gol balasan Burnley tercipta di menit ke-79 melalui Matej Vydra.
Chelsea yang bermain imbang tidak merubah posisinya dipuncak klasmen Liga Inggris, sementara itu Burnley tetap diposisi ke-18 klasmen Liga Inggris.