Bisikbisik.id – Huawei Enjoy 20e diam-diam menerima model top-end baru dengan RAM 6GB dan konfigurasi penyimpanan 128GB yang hadir dengan HiSilicon Kirin 710A Huawei.
Ini tidak seperti Enjoy 20e asli nya yang memulai debut pada tahun lalu dengan chip MediaTek Helio P35. Kecuali untuk konfigurasi dan silikon baru, Huawei Enjoy 20e (2022) membawa daftar spesifikasi yang sama dengan model aslinya.
Smartphone ini mengusung poni layar bergaya tetesan air dan kamera belakang ganda. Serta memiliki tiga pilihan warna yang berbeda.
Dilansir dari gadgets.ndtv.com Harga Huawei Enjoy 20e (2022) telah ditetapkan pada CNY 1.399 (kira-kira Rp. 3.147.848) untuk penyimpanan RAM 6GB + 128GB. Untuk saat ini ponsel ini bisa di beli di China melalui VMall dengan pilihan warna Magic Night Black, Phantom Purple, dan Qijing Forest. Lebih lanjut tentang ketersediaan Huawei Enjoy 20e baru di pasar global termasuk di Indonesia belum terungkap.